Membaca Watak Kepribadian dan Karakter Seseorang Dari Bentuk Alis -
Bentuk wajah, memang seringkali dihubungkan dengan karakter dan sifat manusia.
Ada banyak sekali peneliti yang sudah mengungkapkan bahwa bentuk wajah memiliki
arti tertenttu dan biasanya terkait dengan karakter dan sifat seseorang. Ada
banyak bagian wajah yang melambangkan karakter tertentu. Seperti kita ketahui
bersama bahwa bentuk wajah masing-masing orang ini tentu berbeda, meski kadang
kala ada juga yang memiliki kemiripan. Namun, masing-masing bentuk bagian
wajah, seperti bibir, mulut, jidat dan alis, pasti masing-masing orang memiliki
bentuk dan ciri spesifik yang tak dipunyai orang lain.
Watak Kepribadian dan Karakter Seseorang Dari Bentuk Alis |
Untuk diketahui sebelumnya, arti bentuk alis yang akan kami sampaikan
kepada Anda sekalian adalah bentuk alis yang dilihat dari ketebalan, pola
rambut, panjang pendek alis, melengkung dan lurusnya alis. Selain itu, juga
tingkat keseimbangan alis kiri dan kanan, tingkat kemiringan alis dan berbagai
bentuk alis yang lain yang insyaalloh akan kami bahas satu demi satu.
Watak dan Karakter Dari Arti Bentuk Alis
1. Alis Tebal dan Melengkung
Orang yang memiliki alis model seperti ini biasanya memiliki karakter
dan watak intuitif dan suka bekerja sama dengan orang lain. Sehingga jika
bekerja bersama tim, akan memudahkan dalam proses konsolidasi.
2. Alis yang Tebal dan Lebar
Orang yang memiliki alis tebal dan lebar biasanya memiliki karakter
yang agresif, semangat tinggi dan juga aktif dan dinamis. Orang seperti ini
biasanya memiliki daya juang yang sangat tinggi sehingga ketika menjalankan
usaha sering kali menemukan kesuksesan.
3. Alis Tipis dan Jarang
Karakter orang yang memiliki alis tipis dan jarang adalah sangat
sensitif terhadao sesuatu. Perasaan orang dengan alis seperti ini biasanya
mudah terluka, dan bahkan konon kabarnya orang dengan alis seperti ini sangat
buruk terhadap kesehatan. Kesehatan mereka sangat rentan terhadap penyakit.
4. Bentuk Alis Seperti Pedang
Orang yang memiliki alis dengan bentuk pedang adalah memiliki karakter
yang keras kepala. Selain itu orang seperti ini juga suka berdebat dengan orang
lain dan seringkali agresif dan cenderung propokatif.
5. Bantuk Alis Runcing
Alis runcing sering menggambarkan karakter yang tegas, penuh dengan
inovasi, dan senang dengan kebebasan. Selain itu alis seperti ini juga selalu
ingin menjadi yang pertama dalam setiap pekerjaan.
6. Bentuk Alis Lurus
Orang yang memiliki bentuk alis mata yang lurus adalah orang yang
memiliki karakter tegas. Bukan saja tegas, kadang cenderung egois dan biasanya
selalu to the point dalam hal apapun.
7. Bentuk Alis Panjang Serasi Dengan Wajah
Orang yang memiliki model alis seperti ini biasanya mereka cenderung
memiliki banyak teman. Karena orang dengn alis seperti ini biasanya adalah
orang yang memiliki watak lues, lemah lembut, elegan dan selalu penuh dengan
semangat dalam hidupnya. Bahkan ada juga yang mengartikan model alis seperti
ini sering melambangkan dengan kekayaan untuk pemiliknya.
Nah teman-teman, itulah beberapa arti bentuk alis dalam hal watak dan
karakter seseorang. Masih ada banyak lagi arti bentuk alis yang bisa
menggambarkan watak dan karakter seseorang. Untuk arti bentuk alis yang lain
insyaalloh akan kami sampaikan di lain waktu dan kesempatan. Semoga arti bentuk
alis di atas bisa menambah pengetahuan dan wawasan kita semua.
0 komentar:
Posting Komentar